Asah Bakat Aktingmu Lewat Komunitas Teater

14 March 2017
Like0

clean-and-clear-asah-bakat-aktingmu-dengan-ikut-komunitas-teater.png

clean-and-clear-asah-bakat-aktingmu-dengan-ikut-komunitas-teater.png

Asah Bakat Aktingmu dengan Ikut Komunitas Teater

clean-and-clear-asah-bakat-aktingmu-dengan-ikut-komunitas-teater.png

clean-and-clear-asah-bakat-aktingmu-dengan-ikut-komunitas-teater.png

Bila ditekuni dengan sungguh-sungguh, passion di bidang apa pun tentu bisa membuatmu makin bersinar dan meraih banyak prestasi. Setuju kan, Girls? Kalau kamu punya ketertarikan di dunia seni peran, bergabung dengan komunitas teater bisa cukup membantu kamu mengasah potensi di bidang itu.

Untuk itu, kamu perlu mencari komunitas teater yang paling cocok. Supaya lebih nyaman, kamu bisa memilih komunitas yang direkomendasikan teman atau memiliki lokasi paling dekat dengan rumah. Selanjutnya, daftarkan diri dan mulailah mengikuti rangkaian kegiatan yang diadakan komunitas teater yang kamu ikuti.

Bergabung dalam komunitas teater bisa menjadi salah satu cara efektif dan menyenangkan untuk meningkatkan kualitas acting kamu. Kenapa? Berikut beberapa alasannya. Simak, yuk!

  1. Belajari Teori Baru Seputar Dunia Peran

Menjadi aktris nggak sekadar butuh wajah menarik, badan ideal, dan kemampuan berbicara di depan umum, Girls. Lebih dari itu, kamu juga harus memahami hal-hal dasar seputar acting seperti cara membaca skenario dan menangkap poin-poin penting yang tersirat di dalamnya untuk mendalami karakter yang sedang kamu perankan. Contohnya, kenapa karakter yang kamu perankan melakukan hal tertentu? Apakah ada kejadian yang memicunya? Bagaimana perasaan karakter tersebut? Dan masih banyak lagi.

Di komunitas teater, kamu bisa mempelajari hal ini secara bertahap. Dengan begini, kamu bisa lebih mengerti apa saja yang perlu ditonjolkan saat memerankan karakter tertentu sehingga acting-mu bisa terlihat alami dan memukau.

  1. Banyak Kesempatan untuk Berlatih

Nggak sekadar memperdalam teori, kamu juga berkesempatan mempraktikkan langsung teori-teori acting tersebut lewat pementasan yang diadakan oleh komunitas teater yang kamu ikuti. Semakin sering praktik langsung, kamu pun bisa semakin mudah mengetahui sejauh mana kemajuanmu dalam pendalaman karakter dan teori-teori seni peran lainnya.

  1. Bertemu Banyak Teman Baru dengan Passion yang Sama

Terakhir, bergabung dalam komunitas teater juga membuatmu bisa bertemu banyak orang yang memiliki passion yang sama dengan kamu. Hal ini tentu bisa memacu kamu lebih bersemangat belajar dan mendalami passion yang kamu punya. Setuju, Girls?

Seiring dengan meningkatnya kualitas acting kamu, bukan nggak mungkin lho kamu diminta memerankan karakter utama dalam pementasan. Supaya bisa tampil pede, kamu perlu memastikan wajahmu bersih dari jerawat dengan menerapkan cara menghilangkan jerawat secara alami jauh sebelum hari penting itu tiba. Selain itu, pastikan kulitmu juga jauh dari kesan kusam dengan mencuci muka secara rutin, dua hingga tiga kali sehari menggunakan CLEAN & CLEAR® Natural Bright Face Wash. Diperkaya kandungan Rosewater yang membersihkan dengan lembut, serta Honey & Glycerine yang membantu menjaga kelembapan alami kulitmu, agar wajah kamu senantiasa tampak cerah alami, Girls.

 Nah, selamat tampil bersinar lewat passion kamu di bidang seni peran!