Kenapa Pilih Clean & Clear Foaming Face Wash Men?

9 August 2021
Like91

article_cnc_august_2_kenapa_pilih_clean_clear_foaming_face_wash_for_men.jpg

Kenapa Pilih Clean & Clear Foaming Face Wash Men?

article_cnc_august_2_kenapa_pilih_clean_clear_foaming_face_wash_for_men.jpg

Siapa bilang skincare hanya untuk wanita aja? Semua orang bisa terkena masalah kulit lho, termasuk pria. Nah makanya, penting banget nih buat kamu untuk merawat kulit! Tak perlu ribet ikutan tren 10 Steps Korean Skincare Routine, kamu bisa memulainya dengan rutin mencuci muka pakai sabun yang sesuai dengan tipe kulit kamu. Bagi kamu yang memiliki concern jerawat, ada rekomendasi sabun muka untuk pria berjerawat dan berminyak nih untuk kamu. Namun sebelum itu, kita bahas dulu yuk pentingnya skincare untuk pria!

Mengapa Pria Butuh Skincare?

Jika dibandingkan dengan wanita, kulit pria memiliki lebih banyak kolagen dan elastin yang membuat kulit mereka lebih tebal dan kuat. Hal inilah yang membuat tanda-tanda penuaan pada pria muncul lebih lama dibanding pada wanita. Meskipun begitu, pria tetap harus merawat kulit menggunakan skincare lho. Tanpa skincare, garis halus dan kerutan wajah akan semakin cepat muncul pada kulit pria.

Selain penuaan kulit, skincare dapat membantu mengatasi komedo dan jerawat pada kulit pria. Kedua masalah ini sangat umum dihadapi oleh pria, terlebih saat masa remaja. Faktanya, pria cenderung mengalami jerawat puber lebih lama dibanding wanita. Tak hanya itu, meskipun pria jarang mengalami masalah jerawat, jerawat pada pria ketika muncul cenderung memiliki kondisi yang lebih parah dibanding wanita lho. Nah makanya, penting bagi pria untuk merawat kulit dengan skincare, minimal membersihkan wajah dengan sabun pembersih dan mengaplikasikan pelembap dua kali sehari.

Bagaimana Cara Memilih Skincare yang Tepat?

Ketika memilih skincare, pastikan produk yang kamu pilih sesuai dengan jenis dan kondisi kulitmu ya. Kamu bisa menggunakan tissue untuk mengetahui jenis kulitmu dengan menempelkannya di wajahmu.

  • Kulit berminyak: Tissue akan menempel di wajah, biasanya di area t-zone (dahi, hidung, dan dagu). Kulit terlihat berkilau dan berminyak.

  • Kulit kering: Tissue tidak menempel di wajah. Kulit terasa gatal dan kasar, serta cenderung terlihat kusam.

  • Kulit kombinasi: Sebagian area kulit terasa kering dan sebagian lainnya berminyak.

  • Kulit sensitif: Kulit terasa perih setelah menggunakan produk yang tak sesuai.

Kalau kamu memiliki jenis kulit berminyak dan rentan berjerawat, gunakan sabun muka untuk pria berjerawat dan berminyak. Carilah sabun muka dan pelembap “oil-free” atau “non-comedogenic” agar tidak menyumbat pori-pori wajahmu. Kalau kamu memiliki jenis kulit sensitif, carilah produk dengan label “fragrance-free”. Produk dengan wewangian yang kuat biasanya mengandung alkohol yang dapat membuat kulit menjadi kering dan iritasi.

Mengapa Clean & Clear Foaming Face Wash Men?

Untuk kamu yang memiliki jenis kulit normal hingga berminyak, Clean & Clear Foaming Face Wash MEN merupakan pilihan yang tepat untukmu lho! Sabun muka untuk kulit berminyak pria yang satu ini mampu mengontrol minyak hingga 8 jam. Bisa bebas beraktivitas seharian deh!

Tak hanya itu, Clean & Clear Foaming Face Wash MEN mampu melawan 99.8% bakteri penyebab jerawat di kulitmu. Busanya yang lembut mampu membersihkan minyak dan kotoran secara menyeluruh tanpa meninggalkan rasa kesat dan kering pada wajah setelah pemakaian. Recommended banget bagi kamu yang memiliki masalah komedo dan jerawat pada wajah!

Source:
https://hespokestyle.com/men-need-good-skincare-routine
https://www.news18.com/news/lifestyle/heres-why-skin-care-is-important-f...
https://www.esquire.com/style/grooming/a27547425/best-mens-skincare-routine