Tips Untuk Kulit Wajah Cerah Alami

5 October 2017
Like49

2.2_header.jpg

Skin Tips & Tricks

Tips Untuk Kulit Wajah Cerah Alami

2.2_header.jpg

Skin Tips & Tricks

Girls, ikuti tips & trik berikut yuk untuk membuat wajahmu berseri setiap hari.  

Setiap cewek pasti ingin tampil sempurna saat menghadiri prom night, berfoto untuk buku tahunan, atau datang ke pernikahan sepupu. Tapi, terbangun dengan munculnya satu jerawat tepat di hidung pasti terasa menyebalkan. Jangan biarkan hal itu menghentikanmu! Berikut beberapa solusi mudah yang akan membuat bad skin day kamu menjadi lebih baik.    

1. Bersih-bersih.

Cuci wajah dengan pembersih yang memiliki kandungan anti jerawat, seperti benzoil peroksida atau asam salisilat. Mungkin pembersih ini tidak langsung menghilangkan bintiknya saat itu juga, tapi bisa mulai membunuh bakteri dan mengurangi peradangan.

2.Gunakan concealer hijau.

Makeup hijau? Ya, kedengarannya memang konyol. Tapi, concealer hijau dirancang untuk bisa menyeimbangkan warna merah karena peradangan kulit. Caranya, langsung gunakan concealer di bagian yang berjerawat untuk menghilangkan kemerahannya.

3.Pakai foundation

Siapapun tentu tak ingin keluar rumah dengan bercak hijau yang tidak merata di seluruh wajah. Untuk menutupi titik-titik concealer hijau, gunakan foundation bebas minyak berwarna sama dengan kulitmu. Jangan lupa keringkan dengan bedak tipis agar makeup kamu tidak luntur akibat kulit berminyak. 

4. Tersenyumlah.

Ingin mengalihkan perhatian orang lain dari jerawatmu? Pancarkan kulit seputih mutiara! Jangan biarkan bercak pada kulit menghentikan kamu untuk tersenyum dan menjalani hari yang menyenangkan.